Selasa, 03 April 2012

Fungsi defun LISP

0. Mukodimah

Bila sebelumnya kita mengulas fungsi dasar LISP, kita sekarang mencoba mendefinisikan sesuatu. Lebih tepatnya cara mendefinisikan sebuah fungsi baru.

Umumnya LISP memiliki tradisi untuk membuat fungsi - fungsi baru berdasarkan fungsi lama. Bingung ? Jangan khawatir, bukan anda yang kurang pintar tetapi bicara saya yang berantakan.

1. Metode

Untuk mendefinisikan fungsi baru, kita gunakan perintah defun dengan rumus kira - kira sebagai berikut :

(defun definisi-baru (x) ( badan-fungsi )

2. Contoh

(defun pangkat-2 (x) (* x x ))

Kira - kira dibaca seperti ini : Pendefinisian fungsi pangkat dua dari x dengan rumus x kali x.

Atau mungkin dibaca : Pangkat dua [ dari x ] samadengan x dikalikan dengan dirinya sendiri.

Atau begini : Fx2 = x * x

Pangkat-2 => fungsi yang akan dibuat [ ganti saja dengan yang lebih keren ]

(x) ==> nilai yang akan dicari

3. Aplikasi

>(pangkat-2 5)

>25

"pangkat-2" merupakan fungsi yang baru dibuat dan 5 merupakan nilai yang akan dicari kuadratnya.

4. Penutup

Pada dasarnya lisp merupakan koleksi dari fungsi - fungsi. Sebuah paket lisp berisikan banyak fungsi yang sering disebut fungsi dasar, sebenarnya fung si dasar tersebut tidak berbeda dengan fungsi yang anda buat sendiri. Dan jika diarasa ada fungsi yang kurang, anda dengan leluasa bisa menulis fungsi yang anda butuhkan.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...